
Salah satu kegiatan mingguan yang di adakan di Pondok Pesantren Al-Ghanna adalah pembacaan riwayat maulid Nabi shallallahu alaihi wa sallam. Kegiatan ini rutin di adakan setiap malam Jum’at di musholla pesantren ba’da maghrib. Adapun riwayat maulid yang dibaca diantaranya Simtudduror karya Al- Habib Ali bin Muhammad Al-Habsyi, Ad-Diba’i karya Al-Imam Abdurrahman Ad-Diba’i, Adhiya Ullami’ karya Al-Habib Umar bin Muhammad BSA.

Bukan hanya itu, kegiatan ini juga diiringi dengan ceramah dari santri-santri menggunakan bahasa arab dan indonesia, juga diikuti dengan pembacaan kitab Asy-Syifa’ oleh pengasuh, di akhiri dengan sholat berjamaah. Untuk live streaming youtube, link akan dibagikan ketika kegiatan berlangsung di instagram official Al-Ghanna.

youtube : https://www.youtube.com/@pondokpesantrenal-ghanna
instagram official : https://www.instagram.com/ppalghanna/?igshid=YmMyMTA2M2Y%3D